Menyongsong Kehidupan Abadi yang Indah | Istiqomah dalam Taat kepada Allah SWT... | Sholat, Berdzikir, Bersholawat, Membaca Al-Qur'an, Puasa, Shodaqoh, Silaturahmi, Ziarah, Berbakti kepada Orang tua, dll | Mengharap Ridho Allah dan Syafaat Rasulullah Shollallahu 'alaihi wa salam... | Aamiin...
Minggu, 15 Desember 2013
Doa Syukur
Ya Allah...terima kasih atas limpahan rahmatMu,
terima kasih atas iman yang Engkau tanamkan dalam diri kami,
terima kasih telah Engkau jadikan Islam sebagai agama kami,
terima kasih telah Engkau jadikan kami sebagai umatnya Nabi dan Rasul Muhammad SAW
Ya Allah...terima kasih atas semua kenikmatan dan kesehatan yang telah engkau limpahkan kepada kami...
nikmatnya hirupan setiap nafas kami,
nikmatnya mata kami yang masih bisa melihat dengan jelas,
nikmatnya telinga kami yang masih bisa mendengar dengan baik,
nikmatnya mulut kami yang masih bisa berbicara dengan jelas,
nikmatnya lidah kami yang masih bisa merasakan lezatnya sarapan di pagi hari,
nikmatnya kaki dan tangan kami yang masih lengkap dan sehat,
nikmatnya akal kami yang masih bisa membedakan baik dan buruk,
nikmatnya hati kami yang masih bisa merasa senang dan bahagia,
Ya Allah...
terima kasih atas kebersamaan keluarga kami, bisa hidup bersama istri dan anak-anak kami,
terima kasih atas tempat tinggal untuk keluarga kami,
terima kasih atas rezeki yang Engkau limpahkan untuk menafkahi keluarga kami,
Terima kasih ya Allah...
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar